Sabtu, 12 Maret 2022

CAFÉ SASAME AMBARAWA

 


Rencana makan bersama ke Cafe Sasame telah lama kami inginkan. Selama menempati di tempat baru, kami belum pernah ke tempat yang berada di kota Ambarawa ini. Momen bertepatan dengan ultah suami adalah waktu yang pas. Ini hanya suatu cara menjalin kebersamaan bersama keluarga.

Selepas acara singkat usai maghrib dengan perayaan singkat, kami berempat meluncur ke TKP.  Hari telah malam. Suasana Ambarawa malam itu terang benderang walaupun sebelumnya agak mendung. Sampai di depan Klenteng mobil berbelok menuju café yang berada di sebelah kiri Kantor Pos Ambarawa. Lampu berpendar dengan indahnya. Beberapa mobil berada di halaman sisi kanan. Sebuah tulisan ‘Selamat Datang’ bersinar merah menyambut kami.

Kami pun bersama memasuki café setelah terlebih dulu mencuci tangan. Anak Ragil mengambil nomor meja dan daftar menu lalu memasuki ruang yang merupakan rumah kuno. Tampak bangunan kokoh dan jendela kuno berada di sisi –sisi ruangan.






“Kita ke belakang saja ya,” tawar anak sambil kami terus berjalan. Di ruang-ruang telah banyak orang yang sedang menikmati hidangan bersama.

“Oke,” ucapku singkat sambil berjalan.

Kami memilih di sebuah bangunan yang berada di belakang rumah inti. Sebuah bangunan yang baru dengan bentuk terbuka. Bangunan luas dengan anyaman bambu yang indah. Kami memilih tempat dengan kursi-kursi kayu yang baru. Sepi saat itu. Hanya beberapa yang sedang makan.

Tempat yang cocok untuk acara-acara yang terbuka dengan pemandangan luar yang indah.  Tampak bunga-bunga hias berada di depan tempat kami duduk. Tempat ini pas banget untuk acara pertemuan –pertemuan komunitas karena tempat luas dengan suasana asri dan nyaman.

Segera kami menulis menu sambil menikmati malam yang sejuk.

“Bapak milih dulu, kan ulang tahun ,” tanyaku sambil menatapnya.

“Pilih yang lain, jangan es jeruk terus!” saranku karena selama ini kalau makan bersama tak lupa dengan es jeruk.

Suami dan anak Ragil pun memilih menu  sup buntut. Sedang aku dan anak mantu memilih menu lain. Nasi ayam.

Sambil mengobrol, si Anak menginginkan pindah di dalam karena tempat agak gelap. Kami segera pindah tempat di ruangan.  Ruangan dengan meja yang unik karena hasil reka dari mesin jahit yang berubah menjadi kursi cantik telah kami duduki. Sebuah lukisan kereta api yang merupakan ikon Museum Kereta Api Ambarawa menghiasai ruangan.

Beberapa menit kemudian minuman dan cemilan datang. Kemudian disusul menu yang kami pilih. Makan bersama menjadi nikmat karena dibarengi rasa bahagia. Tempat ini recomendet banget untuk makan bersama keluarga. Mungkin hanya menu ditambah kali. Namun, yang pasti ada aneka minuman kopi asli dengan aneka varian. Jadi yang senang sensasi kopi, bisa merapat (heee kok promo). Tempatnya juga mudah dijangkau karena berada di jalan utama kota Ambarawa.  

Alhamduliah, kami bisa menikmati makan malam dengan bahagia. Terima kasih ya Allah telah Kau beri nikmat tak terhingga.

#tantanganmaretbahagiagbm2022

#maretbahagia15

2 komentar: