Jumat, 19 Februari 2021

MEMBANGUN KEPERCAYAAN

Membangun kepercayaan itu bukan hal mudah. Bagaiamana tidak, sudah diberi kepercayaan tetapi tidak dipegang teguh. Seperti dalam berbagai cerita di sekitar kita. Pasangan suami istri yang baru saja menikah karena salah satu pasangan tidak bisa dipercaya. Bisa jadi salah satunya bermain mata dengan orang lain. Atau bisa juga masalah keuangan. 

Si istri tidak bisa dipercaya untuk mengelola keuangan. Uang belanja dihambur-hamburkan untuk kebutuhan pribadi. Otomatis keuangan keluarga kacau balau. Itulah akibat tidak bisa memegang kepercayaan.

Kepercayaan kadang disalahgunakan. Hal ini seperti diceritakan oleh teman beberapa hari lalu. Ia begitu percaya pada orang yang baru dikenalnya lewat dumay ( dunia maya). Sebut saja A baru saja kenal lewat fb dengan B. Hubungan mereka akrab. 

Mereka pun bekerja sama untuk mengembangkan usaha yang dijalani oleh B. Karena orang yang baru dikenalnya itu amat sopan, baik maka dengan mudahnya si A menggelontorkan sejumlah uang.

Janji-janji pun diucapkan oleh orang yang belum pernah sekali pun bertemu. Si A sangat percaya dengan orang tersebut karena di dumay tampaknya orang yang tanggung jawab. Beberapa uang yang baginya tidak sedikit itu dijanjikan dikembalikan dengan ada tambahan bagi hasil. Namun, sayangnya kepercayaan tersebut tidak dipegang teguh. Uang tersebut tak kembali. Tampaknya orangnya mengabaikan janji-janji manis.

Nah, dari contoh di atas mari kita pegang kepercayaan dari pasangan atau orang lain. Hidup hanya sesaat, maka jadikan hari kita bermanfaat bagi orang lain bukan malah merugikan.

#tantangan30harimenulissatutemagbm#hari6

 

 

 

 

 

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar