Sabtu, 24 April 2021

PENYEBAB KEFAKIRAN

 

Saat masih kecil kita sering mendapat nasihat orang tua dengan kata-kata “Ora Elok

“Jangan duduk di tengah pintu Nak,” ucap Ibu waktu itu.

“Jangan menyapu di malam hari, ora elok.” Masih banyak nasihat orang tua waktu itu selain kalimat di atas. Misalnya, kita tidak boleh menjahit baju saat masih dipakai, tidak boleh duduk di bantal, dan lainnya. Saat itu, anak amat patuh dengan kata-kata orang tua. Begitu takut jika melanggarnya. Sayangnya, saat itu orang tua tidak memberi alasan mengapa hal itu tidak boleh dilakukan. Anak pun juga tidak ingin tahu. Intinya kalau dikatakan “ora elok” berarti kalau dilanggar amat menakutkan.

Berjalannya waktu, ketika kita sudah besar, baru tahu jika kata ora elok itu artinya tidak baik. Dan merasakan benar bahwa hal-hal yang dilarang oleh orang tua itu benar-benar kurang baik jika dilanggar. Lebih mantap lagi, saat bulan Ramadhan ini, saya mendapatkan pencerahan saat mengikuti tarawih malam ini yaitu tentang hal-hal yang menyebabkan kefakiran.

Banyak hal- hal sehari-hari yang menyebabkan kefakiran, antara lain, memanggil orang tua dengan nama, duduk di atas tangga, wudhu di kamar mandi, berjalan di depan orang tua, menyapu tidak bersih, menjahit baju saat dipakai, tidur dalam keadaan zunub, mencuci tangan dengan debu.

Mari pada bulan ramadhan ini kita tingkatkan ilmu kita dengan mulai membenahi diri. Alhamdulillah ilmu ini perlahan kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari. Semoga kita terhindar dari kefakiran.

#30harimenulisramadhan

#gbmhari ke-11

 

 

 

 

1 komentar: